Posted by : Unknown Senin, 15 Desember 2014

The Law Of Ueki, Yup! Anime ini sudah lama di tayangkan di TV seingatku kalau gak salah di Global TV. Namun, anime ini bisa dikategorikan seru dengan alur yang menceritakan tentang calon raja yang harus memilih seorang anak untuk diberi kekuatan & bertarung sesama pengguna kekuatan agar kandidat raja bisa jadi raja surga dan pengguna kekuatan yang jadi juara bisa mendapat bakat kosong (bakat yang bisa dipilih semaunya). Hanya manusia surga yang dapat menggunakan "Jingi". Nah, bagi kalian yang ngefans banget sama anime ini pasti tau dong apa itu Jingi? Tepat! Jingi adalah Senjata Suci yang hanya bisa digunakan oleh manusia surga.

Jingi juga mempunyai level tersendiri, berikut level-an dari Jingi tersebut :

( 1 ) Kurogane (黒鉄; Black Steel) [ Level 1 ]
Senjata ini terbuat dari "Besi Hitam" yang sangat kuat yang mampu mengeluarkan bola meriam dari dalam Kurogane tersebut. Hal itu disebabkan oleh faktor pemanggil benda yang tiada (Summon) sehingga bola tersebut akan keluar dan terlontar secara cepat sehingga menghasilkan daya ledak yang begitu hebat. Kelemahan teknik ini adalah senjata ini hanya bisa melontarkan sebuah bola saja sehingga bisa dibilang hanay 1X pakai.

( 2 ) Fudo (不動; Firmness) [ Level 2 ]
Sesuai artinya yaitu "Keteguhan", senjata ini dapat berfungsi sebagai pelindung penggunanya. Senjata ini berwujud tangan raksasa yang amat kuat yang dapat di panggil ke tempat yang diinginkan penggunanya.

( 3 ) Ranma (らんま; Chaos) [ Level 3 ]
Ranma ini adalah senjata makluk surga level 3 yang berupa "Pisau Raksasa" yang menempel pada lengan pengguna yang dapat menebas apapun sehingga menimbulkan "Kekacauan" dimana-mana.

( 4 ) Masshu (粉砕; Smashing) [ Level 4 ]
Senjata ini berupa kotak bermulut serta bergerigi yang berfungsi untuk "Menghancurkan" sasaran serta menjepit sasaran.

( 5 ) Pick (迎) [ Level 5 ]
Jingi ini berupa kumpulan balok balok yang saling bersambungan hingga menjadi satu sehingga memiliki daya serang yang hebat. Senjata ini biasa digunakan untuk "Menusuk" target.

( 6 ) Raika (莱迦; Lightning) [ Level 6 ]
Jingi ini berupa sepatu roda yang memungkinkan pengguna bergerak secepat "Kilat" di darat. Namun, sayang Raika tidak bisa digunakan untuk melompat.

( 7 ) Gulliver [ Level 7 ]
Jingi ini berupa kubus yang dapat dimunculkan dimana saja sesuai keinginan pengguna untuk menangkap target. Target yang tertangkap dengan Senjata ini tidak akan bisa keluar, bahkan serangan yang di lakukan oleh musuh akan berdampak sia-sia jika sudah terperangkap di dalam Jingi ini.

( 8 ) Namihana (浪花; Naniwa) [ Level 8 ]
Jingi ini hampir sama seperti Pick, namun Jingi ini memiliki kelenturan yang lebih banyak sehingga bisa dikategorikan sebagai cambuk raksasa yang dapat mencambuk apapun sesuai keinginan pengguna.

( 9 ) Seeiku (エア·ルーラー; Air Ruler) [ Level 9 ]
Jingi ini berupa sayap di bagian punggung pengguna sehingga membuat pengguna dapat terbang ke angkasa.

( 10 ) Maouh [ Level 10 ]
Jingi terkuat dan satu-satu nya Jingi yang hidup. Kekuatan Jingi ini tergantung pada keinginan pemakainya. Semakin tinggi tingkat keinginannya melakukan sesuatu, semakin kuat Maoh yang dikeluarkannya. Bentuknya merupakan simbol kekuatan si pemakai. Dalam satu hari, Maoh hanya bisa dipakai sebanyak 6 kali.

Nah, itulah Jingii Anime "The Law Of Ueki" !
Semoga Bermanfaat ^_^
Sekian dan Terima Kasih :)

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Welcome to My Blog

Popular Post

Sillent Killing. Diberdayakan oleh Blogger.

Feature

Anti Klik Kanan

Pages

Blogger news

Followers

Cursor

Akatsuki Red Cloud Symbol Emblem

- Copyright © SNH Blog -Robotic Notes- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -