Archive for 2014

7 Anime Genre Action Terbaik ( Versi SNH )

Rabu, 31 Desember 2014
Posted by Unknown

Hallo Minna, Langsung aja ke pokok isi Pembahasan dalam Artikel ini. Kali ini kita akan membahas 7 Anime Genre Action Terbaik :)
Nah, pengen tau Anime apa aja yang di kategorikan sebagai Anime Action Terbaik ?
Silahkan baca Artikel di bawah ini :


( 1 ) Guilty Crown (ギルティクラウン, Giruti Kuraun)
» Sinopsis : 
• Pada Tahun 2029, virus "Apocalypse" yang tak dikenal menyebar dan menjerumuskan Jepang kedalam keadaan darurat dan kekacauan yang dikenal sebagai insident "Lost Christmas". Sebuah Organisasi Internasional yang tergabung GHQ dengan militer darurat ingin mengembalikan ketertiban di Jepang.

Sepuluh tahun kemudian 2039, Shu Ouma, 17 tahun siswa SMA yang penyendiri di sekolah, bertemu dengan Inori Yuzuriha, penyanyi utama Egoist, saat mengunjungi salah satu tempat favoritnya dalam perjalanan pulang sekolah. Shu adalah penggemar berat Inori, seorang penyanyi yang menguasai dunia internet dengan kencangnya. Namun, ia juga menemukan sisi lain dari dirinya, yaitu bahwa ia adalah salah satu anggota "Undertaker", sebuah kelompok perlawanan yang bertujuan untuk membebaskan Jepang dari GHQ tersebut. Shu mulai ikut terlibat dalam aksi Undertakers(Petugas Pemakaman), dan "tanda raja" muncul di tangan kanannya setelah Genome Void di sakunya ditembak oleh Endlave GHQ. "Tanda" ini merupakan pelimpahan kekuasaan pada Shu dalam hati orang lain dan mengesktrak serta mewujudkan senjata atau item.

( 2 ) Blue Exorcist (エクソシスト, Ao no Ekusoshisuto)
» Sinopsis : 
• Dunia dalam kisah ini terbagi atas 2 realita; bagaikan cermin yang saling berhadap-hadapan, Gehenna adalah dunia iblis dan Assiah adalah dunia manusia. Iblis dari Gehenna tidak dapat masuk ke Assiah tanpa merasuki sesuatu atau seseorang. Iblis-iblis tingkat tinggi memerlukan medium dengan karakter khusus dan gerbang khusus untuk bisa memasuki Assiah; gerbang ini disebut dengan Gehenna Gate atau Gerbang Gehenna. Hanya Satan, sang raja iblis dari Gehenna, yang bisa membuka gerbang ini.
Dari tengah depan searah jarum jam: Rin Okumura, Yukio Okumura, Konekomaru Miwa, Shura Kirigakure, Izumo Kamiki, Ryuuji Suguro, Mephisto Pheles, Renzou Shima, dan Shiemi Moriyama.
Karakter utama kisah ini, Rin Okumura, adalah seorang pemuda berusia 15 tahun yang yatim-piatu dan tinggal bersama saudara kembarnya, Yukio, dan ayah angkatnya, Shirou Fujimoto di sebuah gereja/biara di pinggiran kota. Rin berkarakter ceplas-ceplos, mudah marah, dan mudah terlibat bentrok dengan orang lain yang dianggapnya semena-mena, tetapi ia juga setia kawan, baik hati, penyayang, dan adil.

( 3 ) Tokyo Ghoul (トーキョーグール-)
» Sinopsis : 
• Tokyo Ghoul bergenre dark fantasy dan terjadi di Tokyo. Ceritanya di sana hiduplah makhluk aneh yang memangsa manusia dipanggil ‘Ghoul’. Hal ini membuat para manusia sangat takut pada Ghoul. Ghoul-ghoul tersebut bertopeng dan identitasnya tidak ada yang tahu. Lalu pada suatu malam. Seorang mahasiswa universitas sebagai tokoh utama bernama Kaneki Ken, beremu seorang gadis yang juga gemar membaca seperti dirinya bernama Rize di sebuah café yang sering ia kunjungi dan ia tidak menyadari bahwa takdirnya berubah dalam satu malam. Tanpa diduga gadisnya itu adalah seorang ‘Ghoul’ dan nyawa Ken nyaris diincar oleh ‘Ghoul’ tersebut.

( 4 ) Attack on Titan (進撃の巨人, Shingeki no Kyojin)
» Sinopsis : 
• Di suatu zaman yang tidak diketahui,Umat Manusia hampir punah karena sebagian dari umat manusia dimangsa oleh sebuah mahluk yang bernama Titan. Umat Manusia yang tersisa bertahan hidup di antara tiga buah lapis tembok yang bernama (Dimulai dari yang terluar) Wall Maria,Wall Rose, dan Wall Sina, masing-masing tembok memiliki tinggi sekitar 50 meter yang tak mungkin diraih Titan yang hanya memiliki tinggi maksimal 15m. Di tahun 845 terjadi suatu hal yang mengejutkan, Tiada angin tiada hujan tiba tiba muncul seorang Titan yang bertinggi 60m Titan itu adalah Titan Kolosal. Dengan mudahnya Titan Kolosal menjebol Wall Maria yang menyebabkan banyak Titan yang bertinggi 8-15m bisa masuk ke dalam Wall Maria dengan mudah, Hal ini menyebabkan penduduk Wall Maria harus mengungsi ke Tembok Wall Rose. Diantara penduduk Wall Maria yang mengungsi ada seorang pemuda bernama Eren Jaegar yang melihat ibunya sendiri mati dimangsa oleh seorang Titan yang tersenyum, Kematian ibunya membuat Eren bersumpah untuk Menghabisi seluruh Titan yang ada di muka Bumi dengan cara menjadi seorang prajurit dan masuk ke dalam Recon Corps meskipun sebelumnya ditentang oleh ibunya sebelum kematianya.

( 5 ) Hellshing (ヘルシング)
» Sinopsis : 
• Hellsing adalah sebuah organisasi Protestan rahasia milik pemerintahan Inggris yang bertugas untuk melindungi Inggris dari segala monster serta makhluk-makhluk supernatural lainnya yang berani mengancam ketentraman Inggris maupun Protestan. Organisasi ini dipimpin oleh Integral Farbrook Wingates Hellshing, yang memiliki garis darah van Helsing.
Kekuatan organisasi ini tidak terlepas dari Alucard, seorang vampire yang mengabdi penuh kepada organisasi Hellsing. Dengan kekuatan Alucard, Hellsing mampu mengatasi banyak serangan dari vampire-vampire yang mengganggu. Suatu ketika, Alucard ditugaskan untuk memburu seorang vampire yang menyamar menjadi seorang pendeta di desa Cheddar. Alucard pun segera menghabisi vampire itu, namun ia secara sengaja membunuh seorang polisi wanita bernama Seras Victoria, yang digunakan oleh vampire tadi sebagai sandera. Alucard memutuskan untuk menyelamatkan wanita tadi yang ia panggil dengan nama panggilan 'polwan'. Ketika Integral melihat Alucard yang pulang dengan membawa polisi tadi, ia terkejut, namun akhirnya mempercayakan urusan tersebut kepada Alucard.
( 6 ) Darker Than Black (黒の契約者, Kuro no Keiyakusha)
» Sinopsis : 
• Sebuah tempat misterius bernama Hell's Gate muncul di tokyo dan menutupi bintang-bintang yang asli dari pandangan warga kota. Sebagai gantinya, Terbitlah bintang-bintang yang mewakili jumlah keiyakusha [contractor] atau orang-orang berkemampuan khusus. Diantara para keiyakusha ini ada seorang laki-laki yang dikenal dengan nama Hei, dengan kode Messier BK-201. ciri khasnya pakaian serba hitam,topeng, dan kemampuan mengeluarkan listrik. Ia bergabung dengan sebuah organisasi, dan rekan kerjanya termasuk seorang Doll, atau medium yang mempunyai kemampuan berkomunikasi dan mengetahui posisi musuh dari jarak jauh, bernama yin. Masalalu dan jati diri Hei berkaitan dengan konflik antara para keiyakusha dan pemerintah berbagai negara.

( 7 ) Bersrek (ベルセルク, Beruseruku)
» Sinopsis : 
• Guts adalah seorang petarung sejati. Hidup di medan perang. Kegiatan sehari-harinya hanyalah berpindah-pindah dari satu medan perang, ke medan perang lainnya. Semua ini berubah ketika dia bertemu dengan Griffith. Pemimpin kharismatik dari Band of Hawk, yang pada akhirnya Guts bergabung dengan grup tentara bayaran Band of Hawk itu sendiri, dan menjadi orang yang paling dipercaya oleh Griffith dalam meraih mimpinya mendirikan Negara independen yang dipimpin oleh Griffith yang bukan merupakan keturunan seorang bangsawan.

Nah itu adalah Anime dengan Genre Action Terbaik Versi Seputar Anime Net :)
Sekian dan Terima Kasih ;)



エクソシスト
エクソシスト

10 Jingi di Anime The Law Of Ueki

Senin, 15 Desember 2014
Posted by Unknown
The Law Of Ueki, Yup! Anime ini sudah lama di tayangkan di TV seingatku kalau gak salah di Global TV. Namun, anime ini bisa dikategorikan seru dengan alur yang menceritakan tentang calon raja yang harus memilih seorang anak untuk diberi kekuatan & bertarung sesama pengguna kekuatan agar kandidat raja bisa jadi raja surga dan pengguna kekuatan yang jadi juara bisa mendapat bakat kosong (bakat yang bisa dipilih semaunya). Hanya manusia surga yang dapat menggunakan "Jingi". Nah, bagi kalian yang ngefans banget sama anime ini pasti tau dong apa itu Jingi? Tepat! Jingi adalah Senjata Suci yang hanya bisa digunakan oleh manusia surga.

Jingi juga mempunyai level tersendiri, berikut level-an dari Jingi tersebut :

( 1 ) Kurogane (黒鉄; Black Steel) [ Level 1 ]
Senjata ini terbuat dari "Besi Hitam" yang sangat kuat yang mampu mengeluarkan bola meriam dari dalam Kurogane tersebut. Hal itu disebabkan oleh faktor pemanggil benda yang tiada (Summon) sehingga bola tersebut akan keluar dan terlontar secara cepat sehingga menghasilkan daya ledak yang begitu hebat. Kelemahan teknik ini adalah senjata ini hanya bisa melontarkan sebuah bola saja sehingga bisa dibilang hanay 1X pakai.

( 2 ) Fudo (不動; Firmness) [ Level 2 ]
Sesuai artinya yaitu "Keteguhan", senjata ini dapat berfungsi sebagai pelindung penggunanya. Senjata ini berwujud tangan raksasa yang amat kuat yang dapat di panggil ke tempat yang diinginkan penggunanya.

( 3 ) Ranma (らんま; Chaos) [ Level 3 ]
Ranma ini adalah senjata makluk surga level 3 yang berupa "Pisau Raksasa" yang menempel pada lengan pengguna yang dapat menebas apapun sehingga menimbulkan "Kekacauan" dimana-mana.

( 4 ) Masshu (粉砕; Smashing) [ Level 4 ]
Senjata ini berupa kotak bermulut serta bergerigi yang berfungsi untuk "Menghancurkan" sasaran serta menjepit sasaran.

( 5 ) Pick (迎) [ Level 5 ]
Jingi ini berupa kumpulan balok balok yang saling bersambungan hingga menjadi satu sehingga memiliki daya serang yang hebat. Senjata ini biasa digunakan untuk "Menusuk" target.

( 6 ) Raika (莱迦; Lightning) [ Level 6 ]
Jingi ini berupa sepatu roda yang memungkinkan pengguna bergerak secepat "Kilat" di darat. Namun, sayang Raika tidak bisa digunakan untuk melompat.

( 7 ) Gulliver [ Level 7 ]
Jingi ini berupa kubus yang dapat dimunculkan dimana saja sesuai keinginan pengguna untuk menangkap target. Target yang tertangkap dengan Senjata ini tidak akan bisa keluar, bahkan serangan yang di lakukan oleh musuh akan berdampak sia-sia jika sudah terperangkap di dalam Jingi ini.

( 8 ) Namihana (浪花; Naniwa) [ Level 8 ]
Jingi ini hampir sama seperti Pick, namun Jingi ini memiliki kelenturan yang lebih banyak sehingga bisa dikategorikan sebagai cambuk raksasa yang dapat mencambuk apapun sesuai keinginan pengguna.

( 9 ) Seeiku (エア·ルーラー; Air Ruler) [ Level 9 ]
Jingi ini berupa sayap di bagian punggung pengguna sehingga membuat pengguna dapat terbang ke angkasa.

( 10 ) Maouh [ Level 10 ]
Jingi terkuat dan satu-satu nya Jingi yang hidup. Kekuatan Jingi ini tergantung pada keinginan pemakainya. Semakin tinggi tingkat keinginannya melakukan sesuatu, semakin kuat Maoh yang dikeluarkannya. Bentuknya merupakan simbol kekuatan si pemakai. Dalam satu hari, Maoh hanya bisa dipakai sebanyak 6 kali.

Nah, itulah Jingii Anime "The Law Of Ueki" !
Semoga Bermanfaat ^_^
Sekian dan Terima Kasih :)
-= |•| Perbedaan Ninjutsu : Bunshin, Kage Bunshin, Tajū Kage Bunshin |•| =-

═══════════════════════════════════════════
═════════════════════════════ 

Hallo Minna ^_^ .. Jika kalian seorang "Naruto Lovers" pasti tidak asing dong dengan apa itu yang disebut "Bunshin"?
Yup .. ! Bunshin adalah Cloning Bayangan atau bisa dibilang wujud lain dari pengguna yang terbuat dari kumpulan chakra yang di gandakan sehingga membuat pencerminan dari pengguna tersebut. Namun, mungkin masih banyak yang kebingungan apa sih "Bedanya Bunshin, Kage Bunshin, dan Tajū : Kage Bunshin"? Selengkapnya bacalah artikel di bawah ini :)

» Bunshin no Jutsu (分身の術; Clone Technique)
Bunshin no Jutsu adalah teknik paling dasar yang di ajarkan di Akademi Ninja, sehingga banyak Shinobi yang mampu menguasai teknik ini. Bunshin jenis ini tidak menciptakan tubuh secara utuh, sehingga bisa dikatakan sebagai ilusi semata. Bunshin ini tidak memiliki chakra sehingga dia tidak bisa membuat sebuah jutsu dan dapat hilang dengan mudah.

» Kage Bunshin no Jutsu (影分身の術; Shadow Clone Technique)
Kage Bunshin no Jutsu adalah teknik variasi unik atau pengembangan dari teknik "Bunshin no Jutsu". Dimana Bunshin pada tingkat ini bukan merupakan ilusi semata melainkan sudah berbentuk wujud asli. Pengguna juga sudah membagi sama rata chakra dalam tubuhnya kepada Clone Bayangannya sehingga Bunshin yang dibuat dengan teknik ini dapat mengeluarkan sebuah jutsu.

» Tajū : Kage Bunshin no Jutsu (多重影分身の術; Multiple Shadow Clone)
Tajū : Kage Bunshin no Jutsu adalah teknik dimana pengguna membuat puluhan bahkan ribuan Kage Bunshin sehingga membuat daya tempur menjadi lebih hebat dibandingkan hanya seorang saja. Namun, teknik ini dilarang dan dikatakan Kinjutsu (Teknik Terlarang) oleh Shondaime Hokage (Hashirama Senju) dikarenakan teknik ini menguras banyak chakra sehingga membahayakan penggunanya.

Nah, itulah sedikit info tentang "Perbedaan Ninjutsu : Bunshin no Jutsu, Kage Bunshin no Jutsu, Tajū : Kage Bunshin no Jutsu" Tinggalkan Komentar Ya ^_^
Semoga Bermanfaat Untuk Anda Sekalian :)

Sekian dan Terima Kasih ;)
多重影分身の術
多重影分身の術

Senpō: Hakugeki no Jutsu

Sabtu, 06 Desember 2014
Posted by Unknown
                                             【Senpō: Hakugeki no Jutsu】
(*) Nama :
→ Kanji : 仙法・白激の術
→ Romaji : Senpō: Hakugeki no Jutsu
→ Literal  English : Sage Art: White Rage Technique

(*) Debut :
→ Manga Chapter 580
→ Anime Episode 334

(*) Data
→ Klasifikasi : Ninjutsu, Senjutsu
→ Tipe : Serangan
→ Jarak : Dekat-Menengah
→ Induk Jutsu : Sennin Modo

Senpō: Hakugeki no Jutsu (仙法・白激の術 ; Sage Art: White Rage Technique) adalah Technique dimana pengguna menggunakan Sennin Modo lalu pengguna mengeluarkan naga dari dalam mulutnya yang membawa bola hitam yang jika bola itu dilepaskan maka bola itu bisa mengeluarkan suara keras yang membuat telinga menjadi sakit dan menyebabkan cahaya terang yang dapat menyebabkan kebutaan sementara

Alpha Stigma (アルファ・スティグマ)

Minggu, 16 November 2014
Posted by Unknown
Alpha Stigma (アルファ・スティグマ)

Ryner Lute adalah Feruna Lieutolu. Ia lahir dari Noble House of Lieutolu, tetapi karena perjanjian yang dibuat dengan "Dewi (女神 Megami)," kekuatan legendaris kolektif eksistensi yang memakan segala sesuatu, ia kehilangan kenangan masa kecilnya, termasuk nama sebenarnya dan nama orang tua kandungnya. Tak lama setelah itu, ia ditemukan oleh militer desa Bandit dan ditangkap dan ditempatkan di militer, di sana ia menjalani pelatihan di bawah Germer Kleisrole (ジ ェ ル メ · ク レ イ ス ロ ー ル Jerume Kureisurōru) bersama Pia dan Peria.

Ryner adalah protagonis utama dari cerita. Dia memiliki mata coklat dan rambut cokelat dan ramping membangun; secara alami ia berbakat dalam sihir, perkelahian tangan kosong, seni pembunuhan, pengetahuan kuno, bahasa dan simbol, dan merupakan pengguna Alpha Stigma (複写 眼, ア ル フ ァ · ス テ ィ グ マ), kemampuan mata yang memberikan dia kemampuan untuk menganalisis berbagai bentuk sihir. Pengguna Alpha Stigma (saat mengaktifkan kekuatan mereka) memiliki pentagram dengan rona kemerahan muncul di depan bola mata mereka. Karena kemampuan ini, di dunia di mana bentuk-bentuk sihir berbeda dari satu negara ke negara lain dan merupakan rahasia yang dijaga ketat, ia telah belajar dan memperoleh kemampuan ajaib yang berasal dari berbagai negara melalui pertempuran dengan para penyihir. Meskipun Alpha Stigma adalah jenis yang paling lemah dan paling umum dari lima jenis "Mata Kutukan (魔眼, Magan)," terutama karena pengguna tidak hidup sampai dewasa (cenderung mati muda) untuk sepenuhnya memanfaatkan potensi mereka sebelum mereka dibunuh setelah mengamuk biasanya pada usia muda, mata Ryner adalah tidak seperti Alpha Stigma biasa serta tidak seperti sebelumnya.

Dia telah dikenal sebagai "The Deadliest Magician" dalam militer sejak usia tiga belas, setelah mengalahkan Kuwonto Kuo, yang sebelumnya memegang gelar itu. Namun, karena kurangnya niat untuk membunuh, dia jarang berkelahi dengan kekuatan penuh. Kecakapan gaibnya tidak berasal semata-mata dari Alpha Stigma, dan ia dinilai oleh tuannya Germer sebagai salah satu yang memiliki tingkat tinggi alami kemampuan pemahaman (analisis) dan rasa akut pada sihir. Karena pelatihan neraka Germer itu yang menyebabkan Ryner tidak bisa tidur dengan nyenyak, Ryner selalu mencari kesempatan untuk mengejar kekurangan waktu pada tidurnya setiap kali ada kesempatan dan merupakan kebutuhan baginya.


-= [[ Abbility Alpha Stigma ]] =-


Alpha Stigma (アルファ・スティグマ) adalah kondisi mata dengan lima variasi, Mata Sihir memberikan pengguna kemampuan sihir yang melekat dan luar biasa hebatnya. Meskipun peningkatan kekuatan sihir mereka, atau mungkin karena itu, pengguna "Magic Eye (Mata Sihir)" hampir dibenci dan ditakuti di semua negara yang dikenal. Setelah seseorang dikonfirmasi menggunakan mata ini keluarga dekat dan teman-teman dibunuh.

Sementara sebagian besar orang menyebut Mata Sihir sebagai "Demon Eyes," pengguna sendiri telah diambil untuk menyebut mereka "Tuhan." Ketiga jenis yang paling umum terlihat di seluruh seri anime "The Legend Of The Legendary Heroes" adalah: Alpha Stigma, Lino Doue, dan Ebra Crypt. Lain seperti Torch Kutukan dan Will Heim hanya terlihat di manga dan tidak ada anime.


Alpha Stigma diketahui sebagai ciri yang terjadi oleh beberapa manusia langka di negeri rangkaian. Hal ini juga memungkinkan Alpha Stigma untuk menganalisis struktur di sekitar pengguna. Alpha Stigma biasa diaktifkan pada saat kematian seorang teman atau anggota keluarga, yang memicu pengguna untuk pergi mengamuk, mencari kerusakan dan kematian bagi orang di sekitar pengguna. Pengguna tampaknya memiliki dewa-seperti kepribadian ganda, yang harus membuat kekacauan hingga salah satu tubuh membakar dan pengguna membunuh dia / dirinya sendiri, atau Alpha Stigma yang mengkristal dan mencungkil.
Kristalisasi terjadi dengan gangguan mata atau pikiran pengguna, yang mendorong pengguna untuk tepi kegilaan dan seterusnya, yang memungkinkan kristal untuk mencungkil. Ryner Lute adalah satu-satunya kasus di mana seorang pengguna telah mampu kembali ke kewarasan setelah mengamuk. Hal ini mungkin karena Lonely Iblis dalam dirinya.

-= [[ Berserk mode ]] =-

Berserk mode adalah kemampuan dimana pengguna Alpha Stigma mengamuk hingga lepas kendali dan hanya ingin membunuh dan membunuh siapapun di sekitarnya.
Efek samping dari penggunaan kemampuan ini adalah kehilangan akal sehat yang disebabkan oleh emosi yang tidak terkontrol juga dapat berefek kematian. Ryner juga pernah menggunakan kemampuan ini.

Selain Ryner, ada dua pengguna Alpha Stigma lainnya diperkenalkan di anime. Keduanya didorong menjadi gila akibat kematian orang yang dicintai. Yang pertama, Arua, bisa kembali kembali normal setelah tak sadarkan diri yang disebabkan oleh Ryner. Yang kedua, Pueka, telah mengkristal lalu mencungkil Alpha Stigma dan meninggal segera setelah ia rusak. Pada akhirnya, Ryner adalah satu-satunya yang mengamuk selama lebih dari sesaat.

Alasan yang paling mungkin untuk Alpha Stigma lebih umum adalah karena sifat dari Alpha Stigma. Kecenderungan Alpha Stigma untuk pergi mengamuk dan membunuh, dibandingkan dengan jenis lain, mungkin alasan itu adalah satu-satunya yang dikenal begitu luas.


Sekian dan Terima Kasih ^_^



Jikukkan Kekkai

Sabtu, 15 November 2014
Posted by Unknown

【Jikukkan Kekkai】

(*) Nama :
→ Romaji : Jikukkan Kekkai
→ Kanji : 时 空间 结 界 
→ Literal English : Time-Space Barrier 

(*) Debut :
→ Manga : Naruto Shippuden Chapter 502
→ Anime : Naruto Shippuden Episode 248

(*) Data :
→ Klasifikasi : Ninjutsu, Jikukkan Ninjutsu, Kekkai Ninjutsu, Bukijutsu
→ Tipe : Pertahanan
→ Jarak : Semua Jarak.
→ Induk Jutsu : Haraishin no Jutsu  

 Jikukkan Kekkai (时 空间 结 界 ; Time-Space Barrier) adalah sebuah teknik yang diciptakan oleh Yondaime Hokage. Jikukkan Kekkai merupakan sebuah teknik yang memindahkan serangan musuh dengan Haraishin Kunai. Teknik ini adalah teknik dengan cara kerjanya dengan membentuk suatu Penghalang Ruang dan Waktu, dan saat serangan musuh mengenai Penghalang ini, serangan itu akan dipindahkan ke tempat yang sudah di tandai dengan Haraishin Kunai.

Minato Namikaze juga pernah menggunakan teknik ini untuk memindahkan Bijuudama Kyubi yang mengarah ke Konohagakure no Sato dan memindahkannya ke hutan.

Hand Clap :

 
                                  ✻『 Shadow Dragon Slayer Magic 』✻

Shadow Dragon Slayer Magic (影 の 滅 竜 魔法; Kage no Metsuryū maho) adalah Caster Sihir, Sihir Hilang, dan jenis Dragon Slayer Sihir yang memanfaatkan bayangan.

[[ Deskripsi ]]

Sebuah sihir yang memungkinkan pengguna untuk mengubah fisiologi mereka ke dalam sebuah bayangan Naga, mengubah tubuh mereka menjadi bayangan yang tidak dapat disentuh dengan cara normal. Dengan sihir ini, pengguna juga bisa memudarkan diri menjadi bayangan untuk berpindah secara cepat, efisien dan menghindari serangan kejutan serta membuat serangan kejutan untuk target. Namun, jika pengguna tertangkap saat dalam bentuk nyata, atau oleh orang lain dalam bentuk bayangan, mereka kemudian rentan terhadap serangan.

Bayangan yang dihasilkan oleh Bayangan Dragon Slayer Sihir dapat dimanfaatkan dalam beberapa cara yang berbeda, yang memungkinkan untuk tingkat tinggi adaptasi; bayangan dapat akan dirilis pada bentuk yang unik, sebagai kental, atau bahkan dibentuk menjadi bentuk senjata, mengambil sifat-sifat kata yang dipilih bentuk.

Sebagai anggota dari Generasi Ketiga Slayers Naga, Rogue belajar bentuk Sihir melalui dua cara, baik oleh yang menerima ajaran Naga dan Naga memiliki Lacrima ditanamkan ke tubuhnya.berasal Dari Naga bernama Skiadrum

[[ Pengguna ]]
→ Rogue Cheney yang berasal dari Guild Sabertoth

Ice-Make: Freeze Lancer

Sabtu, 08 November 2014
Posted by Unknown
【Ice-Make: Freeze Lancer】

(*) Debut :
→ Manga Chapter 306
→ Baru muncul di Manga

(*) Data :

→ Kanji : フリーズランサー
→ Romaji : Furīzu Ransā
→ Jarak : Menengah dan Jauh
→ Pengguna :
Gray Fullbuster

Ice-Make: Freeze Lancer (フリーズランサー ; Furīzu Ransā ) adalah Teknik dimana Pengguna akan mengumpulkan energi sehingga membentuk Tombak yang jumlahnya tidak terhitung dan dalam bentuk yang lumayan besar yang terbuat dari Ice. Teknik ini juga dapat menghancurkan batu sekalipun. Teknik ini merupakan teknik evolusi dari "Ice-Make: Lance"

                -=  [[ Beberapa Cara Untuk Mematahkan Genjutsu atau Mencegah Genjutsu ]] =-

Genjutsu (幻術 ; Secara harfiah berarti "Teknik Ilusi") adalah teknik yang digunakan dengan cara yang sama seperti Ninjutsu, karena memerlukan Chakra serta Inshou (Segel Tangan). Namun, perbedaan utama dari keduanya adalah pada efek dari penggunaan teknik tersebut. Jikalau Ninjutsu bisa menyebabkan kerusakan fisik dikarenakan efek serangan yang cukup membuat luka sedangkan Genjutsu hanya memperlihatkan ilusi sehingga menimbulkan kerusakan Psikolog sehingga berakibat fatal bagi mental target yang terkena Genjutsu. Teknik Genjutsu ini sebenarnya hanya memanipulasi aliran chakra di dalam otak target, sehingga mengakibatkan gangguan pada panca indera.

Kali ini kita akan membahas tentang "Bagaimana Cara Untuk Mematahkan Genjutsu atau Mencegah Genjutsu". Hal ini agar meminimalisirkan efek terkena Foul pada saat Battle Dushi di Facebook.
Cara - cara tersebut antara lain :

( 1 )  Seorang Shinobi dapat memusatkan Chakra pada satu titik pada tubuhnya lalu mengeluarkan chakra tersebut dalam jumlah besar sehingga aliran Chakra di dalam tubuh dapat terganggu maka dari itu pengguna Genjutsu akan sulit terfokus dalam memanipulasi Chakra terget, Tekni ini dinamakan "Genjutsu: Kai"

( 2 ) Kita juga dapat memanfaatkan Bijuu, Pet, Kuchiyose (Binatang Summoning), Kikachu (Serangga), Bom Merica (Chilli Pepper Bomb) dan lain-lain untuk menyadarkan kita dari pengaruh Genjutsu.

( 3 ) Seorang Shinobi juga bisa memberikan rasa sakit atau melukai diri sendiri tepat pada salah satu Panca Indera pada saat terkena Genjutsu sehingga dapat lepas dari pengaruh Genjutsu tersebut.

( 3 ) Jika kita melawan Genjutsu kontak mata atau tubuh seperti Magen: Kasegui No Jutsu, Magen: Jubaku Satsu dan Genjutsu kontak mata lain (Kecuali Tsukuyomi) maka kita hanya perlu melakukan Genjutsu: Kai, adapun cara lain namun cara ini hanya digunakan untuk Antisipasi yaitu tidak menatap mata musuh pada saat Turn Pertama. Jangan Sekali-Kali Menggunakan Kirigakure No Jutsu saat musuh sudah melancarkan Genjutsu karena itu dapat memicu terjadinya Flashback.

( 4 ) Sage Mode milik Kabuto dapat menahan Genjutsu Kontak Mata karena di mata Mode Sage milik Kabuto memiliki selaput yang melindunginya dari pengaruh Genjutsu, sehingga Kabuto kebal terhadap Genjutsu Mata.

( 5 ) Pengguna Dojutsu Klan Uchiha juga bisa mematahkan Genjutsu kontak mata dengan cara mengembalikan Genjutsu tersebut kepada pemiliknya sendiri, teknik ini dinamakan "Magen Kyo Tenchi-Ten" Namun, teknik ini belum pernah diperlihatkan untuk mematahkan Genjutsu seperti Tsukuyomi dan Kokuangyo no Jutsu karena bisa dibilang kedua Genjutsu tersebut merupakan Genjutsu Rank tinggi.

( 6 ) Seorang pengguna Sharingan sedarah serta memiliki skill yang tinggi dapat mematahkan Genjutsu tingkat tinggi seperti Tsukuyomi.

Nah, itulah beberapa cara untuk mematahkan Genjutsu. Akan teteapi, semua cara tersebut belum tentu berhasil untuk mematahkan Genjutsu.
Cara paling aman untuk mengatisipasi Genjutsu adalah "Tidak Menatap Mata Lawan Dari Awal Turn Hingga Akhir Turn"

Sekian ^_^

╰☆╮ NARUTO CHAPTER 698 - NARUTO & SASUKE
BAGIAN 5╰☆╮

-= [ Versi Teks ] =-

___________________________________________________________________________________

Keterangan Tanda :
" " = Ucapan Dialog dalam teks.
SFX = Efek Suara yang ditimbulkan.
* = Kegiatan yang dilakukan.
| | = Scene tempat.

____________________________________________________________________________________

-= [[ Sebelumnya di Chapter 679 ]] =-

Naruto dan Sasuke terus bertarung dan bertarung demi mewujudkan apa yang mereka inginkan.
Mereka sama-sama mengeluarkan seluruh kekuatannya hingga terkapar.


Sisa Chakra Bijuu di dalam tubuh Naruto di ambil oleh Sasuke sehingga membuat Naruto tergeletak di tanah.

Namun disaat terakhir Sasuke hendak menyerang Naruto yang tergeletak dengan Chidori, akankah serangan Sasuke itu membunuh Naruto?


____________________________________________________________________________________ 

[[ Next Chapter 680 ]]

Mata Sharingan Sasuke tiba-tiba kembali ke mode mata Normal saat ia sedang melancarkan serangannya. Mata yang melihat ke arah Naruto.

Kurama membayangkan salah satu perbincangannya dengan Naruto ketika mereka masih bermusuhan dulu.

"Bagaimana kau bisa begitu yakin? Bahkan kau tidak bisa menyelamatkan Sasuke!" ucap Kurama kala itu.
"Semuanya akan berakhir jika aku ragu pada diri sendiri. Aku yang akan berurusan dengan Sasuke, kau cukup melihatku saja." balas Naruto saat itu.
 

TAK AKAN ADA YANG BISA MELARIKAN DIRI DARI MATA ITU.

SFX : Duaaaghh

*Naruto bangkit seketika dan meninju Rahang Sasuke.

"Argghh" ucap Sasuke kesakitan dan terhempas terbentur tebing.
"Hosh..Hosh..Hosh" ucap Naruto yang mulai kelelahan dan tetap masih bisa berdiri dengan sisa-sisa tenaganya.
"Jadilah anak yang penurut dan biarkan aku membunuhmu!" ucap Sasuke lagi.

"Tidak ada cara. Hanya aku, aku sendiri." balas Naruto.


SFX : Sssrrshh (bunyi percikan petir) 

*Sasuke mulai meng-aktifan Chidori kembali.

"Itu adalah serangan balik yang bagus Nak! Sepertinya kau tidak kehilangan kesadaran walau Kekuatanmu telah diambil.
Tapi sekali lagi, Sasuke pasti menyadari jika kekuatan yang bisa ku salurkan kepadamu itu terbatas!" ucap Kurama.


 "Agar sesuai dengan tubuhmu.." tambah Kurama.

SFX : Sringg!

*Sasuke mulai meng-aktifkan Ethernal Mangekyou Sharingan di mata Kanannya.

*Sasuke juga mulai menambahkan "Enton: Kagutsuchi" ke dalam jutsu Chidorinya.
 

"Dia menambahkan Kagutsuchi ke dalam Jutsunya. Dia mempunyai beberapa resolusi disana, yang satu ini. Dia bersiap-siap untuk menyelesaikan semuanya dengan satu serangan tersebut." lanjut Kurama yang juga mengamati Sasuke. 

"Dan dia, menyerap hampir semua Chakra yang aku berikan kepadamu saat itu tadi.
Jadi, semua chakra yang tersisa padaku saat ini, itu adalah milikmu sekarang.
Dan ketika Chakra itu kau gunakan, aku akan langsung tertidur.
Jadi, gunakan dengan baik Naruto. Jangan sampai dia merebutnya kembali." kata Kurama lagi
,

"Jangan khawatir, dia masih baru saja mempunyai Rinnegan.
Jadi dia tidak akan bisa menggunakan jutsu dan menyerap chakra disaat yang bersamaan." tambah Kurama.


SFX : TAP TAP TAP !

*Sasuke mulai melompat dan menyerang lagi.

"Sekarang, Ayo!" ucap mereka berdua serentak.

Sasuke dengan Chidori Kagutsuchi nya menyerang dari atas dan Naruto dari bawah dengan Rasengan nya.

"Suatu hari, aku akan melakukan sesuatu dengan semua kebencianmu." ucap Naruto kepada Kurama kala itu.

Disela-sela pertarungan mereka, Kurama masih sempat mengingat kembali beberapa momen dirinya dengan Naruto dulu, sebelum Kurama tertidur.

"Kau benar-benar orang yang spesial bagiku, Nak!
Jadi aku yakin Sasuke juga berpikir demikian." ucap Kurama dalam hatinya.


"Hoaaaa!"

*Rasengan !
*Chidori !
*Sekali lagi serangan mereka berdua berbenturan satu sama lain.

Serangan mereka masing-masing menciptakan sebuah Bola Chakra yang sangat terang yang membesar di tengah-tengah lembah akhir.
Dan meledak bersama dengan mereka di dalamnya.


| Di tengah-tengah Cahaya Bulan |

"Sudah bangun ya?" ucap Naruto yang terbaring disamping Sasuke.
"Ouucchh" Sasuke juga mulai sadar dan berada di samping kanan Naruto.

"Seperti yang kau lihat, jika kita bergerak terlalu banyak, kita akan mati karena kehabisan banyak darah." ucap Naruto.

*Sejenak mereka terdiam.

"Lihatlah dirimu, kenapa kau tetap bersihkukuh menghalangiku?" tanya Sasuke.

Naruto tak berbicara sama sekali.

"Aku, jatuh ke dalam kegelapan dan mendapatkan kekuatan untuk menentukan semua pilihan yang aku kehendaki.
Tak masalah siapapun itu. aku mencoba memutuskan ikatanku dengan semua orang yang ada disekitarku." ucap Sasuke.


"Tapi, kau tak pernah berpikir untuk memutuskan ikatan denganku." lanjutnya.

"Akulah satu-satunya orang yang akan menerima kebencian di dalam dirimu." Sasuke mengingat perkataan Naruto dulu.

"Apapun yang terjadi, kenapa kau se-begitu pedulinya terhadap aku?" tanya Sasuke.


"Heh, lihatlah dirimu sekarang. Kau bicara begitu banyak hanya karena kau tak bisa bergerak. Lagipula, bukankah kau sudah mengetahui?" balas Naruto.


"Diam dan jawab segera pertanyannku!" bentak Sasuke.


"Itu karena. KAU ADALAH TEMANKU." jawab Naruto.

"Kau sudah pernah mengatakannya,
Kalau kau ingin aku menjelaskannya, aku tak begitu yakin bagaimana cara untuk mengatakannya.
Hanya saja. ketika aku mendengar kau sering mengoceh tentang menanggu segala penderitaan di pundakmu sendiri..
AKU SEPERTI MERASAKAN RASA SAKITNYA JUGA." ucap Naruto.


Memangnya apa artinya itu buatmu?" tanya Sasuke lagi.

"Naruto.. Aku tahu jika dimasa lalu kau selalu sendirian. Seperti aku, Uchiha terakhir yang tersisa, kau terasingkan.
Kau sengaja bertingkah nakal dan bodoh agar orang-orang memarahimu, karena kau ingin mereka memperhatikanmu.
Awalnya kupikir, kau sama sekali tak pantas untuk ku perhatikan, kau hanyalah bocah bodoh dan lemah yang suka bermain-main.
Tetapi, setelah melihatmu melakukan berbagai hal bodoh dan selalu dimarahi, karena alasan tertentu aku mulai memperhatikanmu.

Saat itu aku mulai menyadari, bahwa kelemahanmu juga merupakan kelemahanku.
Aku tak bisa berhenti memperhatikanmu. Ketika aku melihatmu mampu melakukan semua yang kau bisa untuk menciptakan suatu ikatan dengan yang lainnya, itu membuatku teringat akan keluargaku.

Dan karena beberapa alasan aku merasa lega.
Tetapi, aku juga berpikir bahwa itu merupakan sebuah kelemahan.
Aku terus berlatih keras agar terbebas dari kelemahan itu dan menjadi lebih kuat dari kakakku untuk emmbalas dendam dan membunuhnya.
Tapi kemudian kau masuk di tim yang sama denganku, dan itu membuatku teringat akan keluargaku lagi.

Setelah menyelesaikan misi demi misi bersama dengan tekadmu yang ingin menjadi seorang Hokage, aku bisa merasakan dengan jelas kita berdua bia menjadi semakin kuat, dan aku menyadari bahwa aku ingin bertarung denganmu. Aku mulai berpandangan jika Tim 7 sudah seperti keluargaku sendiri. Dan itulah kenapa ketika aku melihatmu menderita, aku akan. MERASAKAN SAKITNYA JUGA.

Ketika aku mengerti rasa sakitmu, untuk pertama kalinya aku menganggapmu sebagai Temanku. Tapi seiring dengan itu, aku juga tak sanggup jika melihatmu terus bertambah Kuat. Ketika aku sudah melihatmu menjadi sekuat itu, Aku.


"Aku juga tahu kalau kau juga selalu sendirian. Aku merasa lega melihat orang lain yang sepertiku dan aku merasa sangat bahagia, sampai-sampai aku ingin segera berbincang banyak hal denganmu.
Tapi semua itu tidak ku lakukan karena aku iri dengan segala kemampuan yang kau miliki, dan akhirnya aku memutuskan jika kau adalah Rivalku!
Kau menjadi tujuanku, untuk pertama kalinya aku memiliki sebuah ikatan.
Selama misi-misi kita sebagai tim 7, aku terus mengejarmu. Karena aku ingin menjadi keren dan sekuat dirimu." Sasuke membayangkan kata-kata Naruto kala itu.


"Tidak. Justru sebaliknya. Akulah yang iri kepadamu..
Kau memiliki suatu kekuatan yang tidak kudapat.
Kau selalu berjalan didepanku, mirip seperti Kakakku dulu.
Dan hari ini juga." ungkapan isi hati Sasuke yang belum selesai


"Ugghh. dimana kita? apa jangan-jangan di surga?" tanya Naruto.
"Sepertinya kita tertidur sampai pagi. Kau masih hidup rupanya?" balas Sasuke.
"Ugghh, sial. Aku masih tidak bisa bergerak.
Padahal aku ingin menghajarmu sampai kau membukan matamu!" seru Naruto.


"Ehehehehe." Sasuke tiba-tiba tertawa.
"A-apa?" Naruto bingung.

"Apa kau maish tetap ingin bertarung dengan kondisimu seperti ini?" tanya Sasuke.
"Tentu, aku takkan menyerah!" jawab Naruto dengan semangat.

Sasuke: "A-aku akui."
Naruto: "?"
Sasuke: "AKU TELAH KALAH."

"Bodoh, tidak ada yang menang atau kalah dalam pertarungan ini. Aku hanya mencoba memukul teman yang tidak mau mendengarkanku!" bentak Naruto.


"Pertarungan yang sebenarnya setelah itu." lanjut Naruto.
*Sasuke hanya tersenyum..

Sasuke: "Hey, Naruto."
Naruto: "huh?!"
Sasuke: "Aku akhirnya mengerti dirimu. Jika aku mati sekarang, takdir yang menurut Pertapa, yang mengikat kita selama ini akan berakhir juga.
Itu artinya Revolusiku juga. Kau bisa menghentikan Mugen Tsukuyomi setelah aku mati. Dengan mentransplantasikan mata Kiriku kepada Kakashi. Ahh tunggu, aku ada salah."

"Aku. ingin menghadapimu sendiri." ucap Sasuke.
"K-kau. Kau tidak bisa menghadapi siapapun saat kau mati! Tetaplah Hidup dan Bantulah aku, bukannya mati!" bentak Naruto.

"Impianku adalah, membuat semua Shinobi saling mengerti dan bekerja sama, itu termasuk kau juga!" lanjut Naruto.

"Yahh, walau sesuai denganmu, bagaimana dengan yang lainnya?" tanya Sasuke.
"Ugh, berhentilah memikirkan hal yang tidak penting. Aku pasti akan mengalahkanmu." bentak Naruto lagi.
"Mungkin, aku harus menghajarmu sekali lagi, kau tahu." ucap Sasuke.
"Dan aku akan menghentikanmu lagi! Lagipula, aku rasa kau takkan melakukannya!" balas Naruto.
"Kenapa kau bisa se-yakin itu?" tanya Sasuke.

"Jangan membuatku mengulanginya lagi. Huh, kau masih belum mengerti juga ya? Huh, ternyata kau sangatlah bodoh!" ucap Naruto.

"Diam Bodoh!" bentak Sasuke.

Ternyata Naruto dan Sasuke sama-sama terbaring dengan kondisi memprihatinkan, Tangan Kanan Naruto dan Tangan Kiri Sasuke Hancur karena serangan mereka sebelumnya. Namun mereka semua tersenyum.

YANG TERSISA HANYALAH RASA SAKIT DAN KEHILANGAN.
APA YANG AKAN MEREKA LAKUKAN SETELAH INI
?

Copyright by : Mangapanda.
   
Fairy Tail 


Fairy Tail (フェアリーテイル Fearī Teiru) adalah seri manga yang dibuat dan diilustrasikan oleh Hiro Mashima. Seri ini mulai diterbitkan Weekly Shonen Magazine sejak 23 Agustus 2006, dan hingga saat ini masih berlanjut. Bab-bab tentang manganya sudah mulai dikumpulkan, dan diterbitkan dalam sebuah buku tersendiri (tankobon). Di Indonesia sendiri sudah ada sekitar 20 Volume yang sudah diliris. 

Seri anime Fairy Tail sendiri di produksi oleh A-1 Pictures dan Satelight ini sudah dirilis di Jepang sejak 12 Oktober 2009 dan disiarkan oleh TV Tokyo, sedangkan di Indonesia sendiri ditayangkan oleh Indosiar sejak 22 Mei 2011. Seri ini bercerita tentang petualangan Lucy Heartfilia yang menjadi seorang penyihir sesudah ia bergabung dalam guild (organisasi) Fairy Tail dan berpasangan dengan Natsu Dragneel, seorang penyihir berelem api yang seorang Dragon Slayer (pengendali naga) yang tengah mencari naga bernama Igneel.

Seri Fairy Tail sudah dilisensi dengan bahasa Inggris di Amerika Utara oleh Del Rey Manga yang sudah merilis manganya sejak 25 Maret 2008



Alur Cerita :

Cerita ini bermula pada saat seorang penyihir muda, bernama Lucy Heartfilia, berkelana ke negara Fiore untuk bergabung dengan Guild Fairy Tail. Saat dalam perjalanan, ia bertemu dengan Natsu Dragneel, seorang pemuda yang tengah mencari naga bernama Igneel, bersama sahabatnya yaitu Happy. Beberapa saat setelah pertemuan mereka, Lucy ditipu oleh Bora of Prominence, yang menyamar sebagai Salamender dari Fairy Tail, untuk dijual sebagai budak. Natsu menyelamatkan Lucy dan memberitahunya bahwa ialah Salamender yang asli dan memiliki kemampuan sihir Fire Dragon Slayer. Natsu menawarkan Lucy untuk bergabung ke dalam Guild Fairy Tail, Lucy dengan senang hati menerimanya dan mereka berdua bergabung dalam satu tim sebagai patner untuk menjalankan misi untuk Fairy Tail. Di Guild Fairy Tail, Lucy melewati berbagai macam pengalaman dan membuatnya menyadari bahwa ia sangat mencintai Fairy Tail.

Danzo Juinjutsu

Minggu, 19 Oktober 2014
Posted by Unknown
 【Danzo no Juinjutsu】

(*) Debut :
Manga Chapter 452
Anime Chapter 197
Muncul dalam Manga dan Anime

(*) Data :
Klasifikasi : Juinjutsu dan Fuinjutsu
Jarak : Dekat
Pengguna :
Danzo Shimura

Segel kutukan ini diberikan kepada semua anggota Anbu NE atau Root pimpinan Danzo Shimura, untuk memastikan tidak ada informasi tentang Danzo atau tentang organisasi Root yang jatuh ke tangan musuh atau orang yang bukan anggota Root. Segel ini biasa di terapkan pada lidah anggota Anbu Root. Setelah Danzo meninggal, segel ini akan menghilang dari semua anggota Root.

Ketika pemakai Segel ini tentang informasi apa pun tentang Danzo atau Root, seluruh tubuh mereka akan lumpuh, serta mereka tidak bisa berbicara atau bergerak. Segel ini berbentuk tiga baris dan dua baris padatan yang patah pada bagian belakang lidah sampai ke ujung.

Segel ini juga dapat diterapkan saat pertempuran, dan secara diam-diam ditempatkan pada tubuh musuh dengan cara memegang bagian tubuh musuh. Ketika pengguna mengaktifkan segel ini, tanda kutukan akan menyebar secara luas ke tubuh musuh serta berguna untuk melumpuhkan tubuh mereka, Namun teknik ini tidak akan berguna untuk seseorang yang memiliki chakra hebat.

[Trivia]

Segel ini mungkin berebentuk heksagram. Ini bisa berupa heksagram yang dapat diartikan "Penyembunyian" atau "Pengaruh"



Real Jutsu Anbu Topeng Neko ( Kucing )

Sabtu, 18 Oktober 2014
Posted by Unknown
Real Jutsu Anbu Topeng Neko ( Kucing ) :

*Nikutai Shiai No Jutsu ( 肉体試合の術 : Body Elimination Technique )
Adalah teknik dimana pengguna dapat hilang dengan cara menghancurkan diri sendiri untuk menjaga rahasia.

*Raiton : Shichū Shibari ( 雷遁・四柱しばり : Lightning Release : Four Pillar Bind )
Adalah teknik empat pilar batu raksasa di panggil di sekitar target, kemudian menembakan serangan petir ke arah musuh untuk membuat kerusakan pada fisik mereka ( Teknik ini pernah di perlihatkan pada saat Arc of Pain )

*Jigyaku no Jutsu ( 時逆の術 : Time Reversal Technique )
Adalah teknik dimana pengguna dapat membuat Hipnosis terbalik.

*Raiton : Jūrokuchū Shibari ( 雷遁・十六柱しばり : Lightning Release : Sixteen Pillar Bind )
Adalah teknik enam pilar batu raksasa teraliliri listrik dengan membentuk kurungan sehingga dapat mengurung target

*Katon : Suyaki No Jutsu ( 火遁・素焼きの術 : Fire Release : Fired Pottery Technique )
Adalah jutsu yang sering di padukan dengan Raiton : Jurokuchu Shibari  dimana setelah musuh tersengat listrik oleh jutsu "Raiton : Jurokuchu Shibari" lalu dapat di panggang oleh jutsu ini.

Lirik Lagu Blue Bird [Kanji + Romaji + Indonesia]

Rabu, 15 Oktober 2014
Posted by Unknown
Lirik Lagu Blue Bird - Ikimono Gakari


Romaji :

Habataitara modoranai to itte
Mezashita no wa aoi aoi ano sora

Kanashimi wa mada oboerarezu
Setsuna wa ima tsukami hajimeta
Anata e to daku kono kanjou mo
Ima kotoba ni kawatte iku

Michi naru sekai no yume kara mezamete
Kono hane wo hiroge tobitatsu

Habataitara modoranai to itte
Mezashita no wa shiroi shiroi ano kumo
Tsukinuketara mitsukaru no shitte

Furikiru hodo
Aoi aoi ano sora
Aoi aoi ano sora
Aoi aoi ano sora

Aisotsukita you na oto de
Sabireta furui mado wa kowareta
Miakita kago wa hora suteteiku
Furikaeru koto wa mou nai

Takanaru kodou ni kokyuu o azukete
Kono mado o kette tobitatsu

Kakedashitara te ni dekiru to itte
Izanau no wa tooi tooi ano koe
Mabushi sugita anata no te mo nigitte
Motomeru hodo aoi aoi ano sora

Ochiteiku to wakatteiku
Sore de mo hikari wo oi tsuzuketeiku yo

Habataitara modoranai to itte
Sagashita no wa shiroi shiroi ano kumo
Tsukinuketara mitsukaru to shitte
Furikiru hodo aoi aoi ano sora
Aoi aoi ano sora
Aoi aoi ano sora

Kanji :

作詩:水野良樹 作曲:水野良樹
飛翔(はばた)いたら 戻らないと言って
目指したのは 蒼い 蒼い あの空

“悲しみ”はまだ覚えられず “切なさ”は今つかみはじめた
あなたへと抱く この感情も 今“言葉”に変わっていく

未知なる世界の 遊迷(ゆめ)から目覚めて
この羽根を広げ 飛び立つ

飛翔(はばた)いたら 戻らないと言って
目指したのは 白い 白い あの雲
突き抜けたら みつかると知って
振り切るほど 蒼い 蒼い あの空
蒼い 蒼い あの空
蒼い 蒼い あの空

愛想尽きたような音で 錆びれた古い窓は壊れた
見飽きたカゴは ほら捨てていく 振り返ることはもうない

高鳴る鼓動に 呼吸を共鳴(あず)けて
この窓を蹴って 飛び立つ

駆け出したら 手にできると言って
いざなうのは 遠い 遠い あの声
眩しすぎた あなたの手も握って
求めるほど 蒼い 蒼い あの空

墜ちていくと わかっていた それでも 光を追い続けていくよ

飛翔(はばた)いたら 戻らないと言って
探したのは 白い 白い あの雲
突き抜けたら みつかると知って
振り切るほど 蒼い 蒼い あの空
蒼い 蒼い あの空
蒼い 蒼い あの空

Indonesia :

Suatu ketika ku berkata jika ku bisa terbang, ku tidak akan pernah kembali
Aku terbang menuju biru itu, langit biru

Ku yang belum mengenal "Rasa Sakit"
Kini mulai memahami "Kesedihan"
Bahkan perasaanku untukmu
Kini kuubah menjadi "Kata-Kata"

Ketika aku terbangun dari dunia mimpi yang tak di kenal ini
Lebarkan sayapku dan terbang tinggi

Suatu ketika ku berkata jika ku bisa terbang, ku tidak akan pernah kembali
Aku terbang menuju putih itu, awan putih

Suatu ketika ku tahu jika ku melewatinya, ku akan menemukannya
Biru itu, sangat biru langit itu
Biru itu, sangat biru langit itu
Biru itu, sangat biru langit itu

Jendela tua rusak berkarat dengan suara yang membuat semua orang pergi
Aku lelah melihat kandang ini, lihatlah aku akan membuangnya tanpa pernah melihat ke belakang
Jantungku berdebar saatku mengambil nafas
Ku menendang jendela ini lalu ku terbang tinggi

Suara itu, suara yang jauh sekali yang merayuku
Mengatakan "Jika Kau Terbang Tinggi Kau Akan Menemukannya"

Aku akan menggengam tanganmu yang begitu terang
Dan pergi sejauh mungkin, pergi ke dalam biru itu, langit biru
Aku tahu aku terjatuh, tetapi aku akan tetap masih mengejar cahaya

Suatu ketika, ku berkata jika ku terbang, ku tidak akan pernah kembali
Ku mencari putih itu, awan putih
Suatu ketika, ku tahu jika ku pergi melewatinya, ku pasti menemukannya
Biru itu, sangat biru langit itu
Biru itu, sangat biru langit itu
Biru itu, sangat biru langit itu



Melchsee's Door (メルゼズ・ドア ; Meruzezu no Doa)

Minggu, 12 Oktober 2014
Posted by Unknown
Melchsee Door (メルゼズ・ドア ;  Meruzezu no Doa)

Ageha Yoshina (夜科 アゲハ ; Yoshina Ageha) adalah anak SMA yang terlibat di dalam permainan bernama "Psyren", yaitu dimana permainan yang setiap pesertannya mendapatkan kemampuan PSI secara bertahap. PSI adalah kemampuan untuk memanipulasi diri sendiri, orang lain, maupun lingkungan dengan menggunakan potensi (kemampuan) yang dimiliki oleh otak yang biasanya jarang di pakai. PSI dapat membuat penggunanya memiliki Abblity yang terkesan unik seperti menjadi lebih kuat, menghipnotis orang lain, membaca pikiran orang lain, mengendalikan listrik atau petir, dan lain lain. Selain itu kemampuan khusus PSI setiap orang akan bertambah jika mereka melatih kemampuan PSI mereka ke jenjang atau tingkat yang lebih tinggi.

Nah, kali ini kita akan membahas Abbilty milik Ageha Yoshina tersebut yaitu "Melchsee's Door"

Melchsee's Door (メルゼズ・ドア ;  Meruzezu no Doa) adalah sebuah kemampuan khusus milik Ageha Yoshina yang berupa bola hitam besar yang bereaksi terhadap PSI. Melchsee's Door juga merupakan sebuah kemampuan yang membuat bola hitam raksasa yang terbuat dari energi murni. Kemampuan ini juga dapat digunakan untuk melacak energi PSI di sekitarnya serta menyerapnya. Bola ini juga dapat menghancurkan benda fisik yang di sentuhnya. setelah menghisap cukup energi PSI, bola ini akan berpisah dari pengguna dan menyerang semua orang yang menggunakan PSI tanpa pengecualian.

Kemampuan ini membebani otak penggunanya dan sulit dikendalikan, karena itu Ageha Yoshina mengevolusikan menjadi beberapa bentuk lain seperti :

(*) Melchsee's Lance (メルゼズ・ランス ; Meruzezu Ransu) : 


Yoshino menciptakan bola padat lalu mengeluarkannya, serta mengandalkan lesatan untuk target yang tidak pasti dari "Pintu Melchsee" tersebut, untuk melacak keberadaan energi pemakaian PSI. Karena bola pembuatannya kecil, hal ini mengakibatkan efek luka yang besar sehingga penggunanya kehilangan banyak kecepatan saat pemakaiannya, dan juga menambah beban berat pikiran pada Yoshino namun masih cukup kuat sehingga tidak sampai kehilangan akal pikiran manusia atau Tavoo tersebut. Dia bisa menggerakan bola ke segala arah yang di kehendakinya dan juga bisa menghentikannya, asalkan hal yang di lakukan adalah bagian dari kemampuan itu. Ketika bola hitam kecil pelacak energi PSI tersebut bola itu bergerak sangat cepat serta meninggalkan bekas cahaya sepanjang jalur lintasan yang di lewatinya secara lurus serta cahaya ini dapat digunakan untuk membelah sebuah benda dengan cara memutar balikan arah bola tersebut melalui bola berenergi PSI tersebut. Bekas cahaya ini membuat energi api yang menyerupai sebuah tombak.
(Tambahan : Cara pembuatannya dilihat dari gambar di bawah judul "Melchsee Lance" hingga gambar bola besar yang di belah oleh "Melchsee Door")

(*) Melchsee's Disc (メルゼズ・ディスク ; Meruzezu Disuku) :
Dengan menetapkan kemampuan pada "Pintu Melchsee's" untuk tetap berada di depannya dan membatasi kemampuan PSI pelacaknya hingga jarak 5 meter. Ageha menciptakan dua buah piringan cakram pada kedua tangannya, yang mempunyai kemampuan mampu menyerap serangan PSI lawan yang di tunjukkan kepada dirinya dan dapat di gunakan untuk serangan terbuka dalam jarak dekat, namun lebih efektif digunakan untuk pertahanan diri sendiri. Namun sayangnya efek samping dari penggunaan kemampuan ini adalah ketika cakram cukup menyerap kemampuan PSI cukup, serta ia mengaktifkan kemampuan dasar "Pintu Melchsee's" yang ini maka kemampuan ini akan menyerang serta menyerap kemampuan PSI secara berlebihan tanpa pengecualian.

(*) Melchsee's Vortex (メルゼズ・ボルテクス ; Meruzezu Borutekusu) :


Kemampuan ini dapat digunakan secara terbuka dalam dua cara tetapi lebih efektif digunakan untuk perlidungan diri serta bertahan. Ageha menciptakan dua buah bola kental, masing - masing bola di hubungkan bersama - sama dengan sebuah garis. Sehingga memungkinkan untuk kontrol yang lebih besar yang membentuk putaran spiral bola semi besar di sekililingnya dan menyerap semua serangan PSI. Ketika digunakan secara terbuka sewaktu - waktu dapat merubah suatu benda di sekelilingnya.

(*) Ring Release : Attack Mode : Spalsh (スプラッシュ ; Supurasshu)
Kemampuan ini adalah penggunaan secara langsung dengan tipe menyerang pada "Melchsee Vortex". Ageha beristirahat sedangkan rantai yang menghubungkan bola dan melepaskan bola. sehingga untuk musuhnya menyebabkan percikan di sekitar target pengguna PSI. Langkah ini mirip dengan "Melchsee's Lance" tetapi pengguna lebih banyak membuat bola hitam sehingga sulit untuk menghindari kemampuan ini.

* Nova Mode *

Pada saat pertempuran Ageha dengan Miroku, Ageha kehilangan kendali atas dirinya yang terbalut emosi sehingga ia berubah menjadi Nova. Abblity Melchsee's Door miliknya yang keluar terdiri dari kebencian dan kemarahan. Ciri dari Nova tersebut yaitu yang dulunya warna Melchsee's Door berwarna putih cemerlang kini berwarna hitam, serta bentuk tubuhnya berubah rambutnya berwarna hitam pekat serta panjang menjulang ke atas, bentuk wajahnya tersembunyi tetapi matanya terlihat dengan sorotan yang tajam dan ia juga memiliki cincin hitam yang berterbangan beredar berputar menggelilingi Ageha dalam Mode Nova dengan Ageha sebagai titik pusatnya. Ageha juga memiliki kontrol khusus dalam teknik ini yaitu,

(-) Power Amplification :

Teknik ini memungkinkan kemampuan penuh dari Melchsee's Door yang akan dirilis dan akan di dukung oleh kemampuan Nova. Dalam bentuk ini kecepatan, kekuatan dan technique yang di berikan dukungan ke tingkat manusia setengah dewa dan keuntungan yang dapat di peroleh adalah memerangi suatu gaya. Ketika Ageha mengeluarkan serangan yang berdampak berlipat - lipat dalam teknik ini, ia memungkinkan dapat membuat gelombang suara yang sangat kencang dari energi Melchsee's Door versi Nova ini. Tubuhnya menjadi sangat keras sehingga Ageha mampu memecahkan teknik musush (Miroku : Sephiroth Gevurah) dengan hanya mengubah arah nya serta mampu membuat lubang dalam dirinya hanya dengan dorongan tangan. Setelah jumlah yang tidak di ketahui waktu teknik ini akan mulai retak dan hancur karena pemakaian secara berlebihan. Akibatnya, Ageha kelelahan dan pendarahan di bibir serta kemungkinan besar stres pada bagian otak.

(-) Upgraded Melchsee's Lance :
Saat mengaktifkan Mode Nova Melchsee's, Ageha dapat menghasilkan Melchesee's Door ganda. Melchesee's Door kecil dengan cincin di sekitar Ageha di lemparkan menjadi garis lurus dengan cincin di sekeliling garis lurus tersebut. Setelah itu Melchesee's Lance yang di lesatkan memiliki pontensi tinggi dalam sistem penyerangan sebuah benda, namun benda ini sulit sekali di kontrol maka dari itu Melchsee's Lance ini hanya dapat di andalkan untuk target yang tidak terkunci (sembarang target).

(-) Upgraded Melchsee's Disc :
Saat mengaktifkan Mode Nova Melchsee's, Ageha menghasilkan Melchsee's Disc hitam dengan penuh amarah dan kebencian. Bentuk dari teknik ini tidak berbeda jauh dengan Melchsee's Disc asli namun teknik ini memiliki kekuatan lebih besar. Ageha menggunakan teknik ini dengan gaya bertarung memutarkan piringan Melchsee's Disc yang berefek kerusakan yang tambah besar.

(-) Upgraded Melchsee's Vortex :
Bentuk dari teknik ini tidak berbeda jauh dengan Melchsee's Vortex versi biasa. Sementara itu, jika Ageha menggunakan Mode Nova ia mampu membuat 3 kelompok cincin pintu Melchsee's yang dilakukan secara berputar dengan diameter tinggi serta pertahanan yang efektif. Teknik ini dapat juga menahan serangan musuh yaitu, Miroku Sephiroth : Gate Opened. Yang merupakan teknik terkuat milik Miroku

Copyright By : Seputar Anime Net
Welcome to My Blog

Popular Post

Sillent Killing. Diberdayakan oleh Blogger.

Feature

Anti Klik Kanan

Pages

Blogger news

Followers

Cursor

Akatsuki Red Cloud Symbol Emblem

- Copyright © SNH Blog -Robotic Notes- Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -